Guest Book

[Pasang Widget] | [tutup]

Apa manfaat Try Out?


 Sebelum membahas manfaat try out, apa sebenarnya try out itu? Try out menurut wikipedia merujuk beberapa hal. "Try Out" dalam lingkup pendidikan di Indonesia merupakan suatu uji coba yang biasanya dilaksanakan sebelum ujian utama, atau di kalangan pelajar merujuk kepada uji coba sebelum menghadapi Ujian Nasional (UN).  Try out dapat disebut sebagai latihan ujian.


Try out ujian nasional sangat penting artinya bagi siswa dalam rangka mempersiapkan diri menghadapi UN. Oleh sebab itu, guru maupun orang tua di rumah perlu mendorong anak untuk mengikutinya dengan serius dan menganggap Try Out sebagai ujian yang sebenarnya.
 
Soal try out memang tidak sama dengan soal UN. Namun tim penyusun soal menggunakan SKL dan kisi-kisi ujian nasional sebagai acuan dalam penyusunan soal. Sehingga soal yang ada di try out dan di UN memiliki kemiripan dan kesamaan tipe. Siswa perlu menyadari hal ini sehingga tidak menganggap enteng pelaksanaan try out ini. Semakin sering sekolah mengadakan try out semakin bagus kesiapan siswa menghadapi UN.

Lalu, apa manfaat try out UN bagi siswa? Manfaat try out UN antara lain

1. Menguji kemampuan dasar yang dimiliki siswa dalam menghadapi UN

2.Melatih pola pikir siswa untuk menghadapi segala kemungkinan bentuk soal UN

3.Meningkatkan penguasaan siswa terhadap materi pelajaran yang akan di-UN-kan.
4.Mengasah keterampilan siswa dalam mengerjakan soal-soal UN

5. Membiasakan siswa mengerjakan ujian.
6. Melatih mental siswa  dan meningkatkan kepercayaan diri siswa terhadap kemampuannya.

Dengan keenam manfaat tersebut, diharapkan siswa dapat mengerjakan UN sesungguhnya  tanpa tekanan mental yang berarti dan siswa lulus dengan hasil yang memuaskan. Semoga!


Sumber: 
https://id.wikipedia.org/wiki/Try_Out


Apa manfaat Try Out? Apa manfaat Try Out? Reviewed by Masikem een ende on Sabtu, Maret 10, 2018 Rating: 5

2 komentar:

  1. Salam kenal bu Musikem. wah selamat ya sudah punya blog. kalau boleh saran, menu-menu blognya belum ada, lalu videonya jagan lupa ya, soal quis juga. semoga tetap semangat?? bu musikem dari Ende ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Trimakasih Pak Odi Sumantri. Salam kenal balik ya. Ini blog pertama saya. Jadi masih harus banyak belajar. Terimakasih untuk sarannya ya, video dan quis sudah saya lengkapi. Btw, Saya jawa tulen pak. saya asli dari Kabupaten Cilacap Jateng. Ende itu nama kesayangan di keluarga besar saya pak..

      Hapus

Diberdayakan oleh Blogger.